TTS, matatimor.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI), jajaran Kodim 1621/TTS menggelar upacara dan syukuran yang penuh makna di halaman Makodim 1621/TTS, pada Sabtu (05/10/2024). Meskipun dilaksanakan secara sederhana, rangkaian acara tersebut berlangsung khidmat dengan suasana penuh kebersamaan dan kebahagiaan, mencerminkan eratnya hubungan antara TNI dan masyarakat di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS).
Komandan Kodim 1621/TTS, Letkol Inf Sobirin, dalam amanatnya menyampaikan bahwa peringatan HUT TNI tahun ini mengusung tema, “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju.
” Menurutnya, tema ini sangat relevan dengan peran TNI yang semakin modern dan adaptif di era saat ini. “TNI tidak hanya bertugas menjaga pertahanan negara, tetapi juga berperan sebagai institusi yang responsif, adaptif, dan integratif dalam kebersamaan dengan rakyat. Kami siap mengawal Indonesia menuju masa depan yang lebih maju,” ujar Letkol Sobirin.
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.