TMMD Ke-122 Tuntas, Fasilitas Baru Hasil Kerja Keras TNI dan Warga

oleh -Dibaca 438 Kali
Reporter: Ardi Selan
IMG 20241031 162116

“Ingat pakai, ingat juga rawat. Semakin dirawat dengan baik, maka masa guna bangunan itu akan bertahan lama. Kami dari TNI hanya membantu membangun, sedangkan yang menikmati manfaatnya adalah masyarakat,” ujar Shobirin.

Tak hanya itu, Shobirin juga menanggapi permintaan masyarakat terkait pemasangan pompa hidram yang berfungsi untuk mengalirkan air dari kali ke pemukiman warga. Ia menggarisbawahi pentingnya keterlibatan masyarakat dalam proses pemasangan fasilitas ini.

“Kami dari TNI siap membantu pompa hidram, namun masyarakat harus lebih aktif lagi. Nanti yang menikmati manfaat dari pompa hidram ini adalah masyarakat, jadi harus ikut aktif dalam proses pengerjaannya,” pesannya.

Ketua DPRD TTS, Mordekai Liu, yang akrab disapa Decky, memberikan apresiasi tinggi atas pencapaian TNI dalam TMMD ke-122. Ia menyebut bahwa capaian ini merupakan hal yang luar biasa, mengingat semua sasaran fisik dan non-fisik selesai dalam waktu singkat, hanya 30 hari.

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.